Gamenosida.com
  • Gaming
    • Guide
    • Console
      • Playstation
      • XBOX
      • Switch
    • PC
    • Mobile
  • Otaku
    • Anime
    • Cosplay
    • Manga
    • Vtuber
  • Gadget
  • Film & Serial
    • Film
    • Serial
  • Tech
Tidak ada hasil
View All Result
Gamenosida.com
Tidak ada hasil
View All Result
Home Gadget

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

oleh Dani
December 13, 2022
Di Gadget
HP Gaming 1 Jutaan

Memiliki hp gaming 1 jutaan merupakan keputusan yang bijak bagi yang memiliki keterbatasan dana. Dengan harga tersebut, kamu bisa membeli smartphone yang mampu memainkan game-game di Play Store dengan lancar. Kira-kira apa saja hp terbaik harga 1 jutaan dengan performa yang tidak mengecewakan?

Redmi 9

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

Bukan rahasia lagi jika Xiaomi terkenal sebagai brand yang mengeluarkan smartphone dengan spesifikasi bagus dan harga terjangkau. Hal ini terbukti dengan Redmi 9 yang bisa kamu dapatkan dengan harga kurang lebih Rp 1.700.000. Dengan harga tersebut, kamu akan mendapatkan smartphone dengan prosesor MediaTek Helio G80.

BacaJuga

5 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan Bulan Mei 2025

5 HP Gaming 2 Jutaan Untuk Main dengan Lancar

5 HP Gaming Murah dengan Spek Terbaik

Kemudian untuk RAM-nya terdapat dua pilihan yaitu 3 GB dan 4 GB. Bermain game bisa berjam-jam dengan dukungan baterai yang berkapasitas 5020 mAh. Layarnya yang sudah Full HD+ serta beresolusi 1080 x 2340 pixel membuat game-game seperti PUBG semakin seru dan terlihat lebih jelas.

Redmi Note 9

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

Hp gaming 1 jutaan dari Xiaomi ini juga bisa menjadi pilihan. Dengan Prosesor MediaTek G85, RAM 4 GB serta ROM 64 GB membuatnya bisa memainkan game-game berukuran besar. Game yang sering dimainkan seperti PUBG, Mobile Legends, dan Free Fire bisa kamu mainkan tanpa ada kendala.

Selain itu, ukuran layarnya sebesar 6,53 inci dan sudah Full HD+ membuat tampilan layarnya semakin keren. Untuk perlindungan layar, Redmi Note 9 menggunakan Gorilla Glass 5. Jadi kamu tidak perlu takut layarmu tergores ketika bermain.

Bagaimana dengan ketahanan baterainya? Redmi Note 9 juga merupakan Hp yang dibekali baterai jumbo. Dengan baterai 5020 mAh, kamu bisa bermain game favoritmu selama berjam-jam. Harganya sangat terjangkau yaitu sekitar Rp 1.900.000.

Infinix Hot 11

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

Salah satu kelebihan smartphone ini adalah berkolaborasi dengan Mobile Legends. Kolaborasi ini menghadirkan sebuah bundling skin secara eksklusif yaitu Miya Moon Priestess. Bagaimana dengan performanya? Dengan Helio G70 dan RAM 4 GB, performanya untuk memainkan game ringan sampai menengah tidak perlu diragukan.

Untuk memberikan kenyamanan, Infinix Hot 11 memiliki layar berukuran 6,6  inci dan sudah Full HD+. Baterainya pun juga besar yaitu 5200 mAh sehingga kamu bisa menggunakannya seharian. Dengan spesifikasi tersebut, kamu bisa membelinya dengan harga Rp 1.600.000.

Redmi Note 8

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

Untuk ketiga kalinya hp gaming 1 jutaan terbaik adalah dari Xiaomi. Redmi Note 8 berbekal prosesor Snapdragon 665 yang didukung RAM 4 GB serta ROM 64 GB. Ketika bermain game favoritmu, kamu bisa memainkannya tanpa khawatir performa ponselmu akan menurun. Untuk baterainya berkapasitas 4000 mAh, cukup untuk bermain selama berjam-jam. Terlebih prosesor Snapdragon terkenal hemat baterai.

Redmi Note 8 juga mendukung pengisian daya cepat 18 W. Sementara itu, ukuran layar 6,3 inci sudah cukup menyajikan kenyamanan ketika bermain game.

Narzo 30A

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

Ponsel gaming berikutnya yang juga bisa kamu beli dengan harga 1 jutaan adalah Narzo 30A. Untuk performanya, hp ini sudah cukup baik di kelasnya. Berbekal MediaTek G85 dengan RAM 4 GB serta ROM 64 GB membuatnya bisa memainkan game-game menengah tanpa ada kendala.

Untuk mendukung performanya, Narzo 30A memiliki baterai dengan kapasitas 6000 mAh. Kamu bisa menggunakannya untuk bermain game sepuasnya tanpa khawatir harus segera mengisi dayanya. Untuk membelinya, kamu harus menyiapkan dana sekitar Rp 1.900.000.

Infinix Hot 10s

6 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan

Hp gaming 1 jutaan dengan RAM 6 GB adalah Infinix 10s. Smartphone yang satu ini hadir dengan spesifikasi yang lebih baik dari para pesaingnya. selain RAM, ternyata kapasitas memori internalnya mencapai 128 GB. Belum lagi dengan resolusi yang sudah support refresh rate 90 Hz.

Infinix Hot 10s menjadi salah satu hp 1 jutaan yang sudah support teknologi tersebut. untuk prosesor yang digunakan adalah Helio G85. Sementara itu, kapasitas baterainya yang jumbo yaitu 6000 mAh membuatmu bisa bermain game sepuasnya. Ponsel ini dibanderol seharga Rp 1.900.000.

Sekian penjelasan tentang apa saja hp gaming harga 1 jutaan. Smartphone yang kamu rekomendasikan sudah sesuai dengan spesifikasi terbaik di kelasnya. Semoga bermanfaat.

Tag: hape gaminghp gaminghp gaming 1 jutaansmartphone gaming

Terkait Posts

5 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan Bulan Mei 2025

5 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan Bulan Mei 2025

oleh Jason
May 18, 2025

Mencari HP gaming dengan harga terjangkau di tahun 2025 bukan hal yang mustahil lagi. Sekarang banyak pilihan HP harga Rp1...

hp gaming 2 jutaan

5 HP Gaming 2 Jutaan Untuk Main dengan Lancar

oleh Dani
December 13, 2022

Apa saja hp gaming 2 jutaan dengan spesifikasi yang bisa diandalkan? Saat ini banyak smartphone dari berbagai brand yang mencoba...

hp gaming murah

5 HP Gaming Murah dengan Spek Terbaik

oleh Dani
December 13, 2022

Mencari hp gaming murah karena budget terbatas? Bermain game sekarang bisa kamu lakukan cukup melalui smartphone. Namun untuk bisa memainkan...

TERBARU

RCS Chat di Android dan iPhone: Cara Aktifkan, Fitur, dan Bedanya dengan SMS

RCS Chat di Android dan iPhone: Cara Aktifkan, Fitur, dan Bedanya dengan SMS

July 14, 2025
Masalah Google Pay di Xiaomi 15 Karena HyperOS 2.3, Ini Solusinya

Masalah Google Pay di Xiaomi 15 Karena HyperOS 2.3, Ini Solusinya

July 14, 2025
Cara Dapatkan Uang Summertime Saga Guide

Cara Dapatkan Uang Summertime Saga Guide

July 12, 2025
Rekomendasi 5 HP POCO di Bawah 2 Juta Tahun 2025, Cocok Buat Harian & Gaming Ringan

Rekomendasi 5 HP POCO di Bawah 2 Juta Tahun 2025, Cocok Buat Harian & Gaming Ringan

July 12, 2025
Infinix Hot 60 5G Resmi Dirilis, Sudah Dukung Jaringan 5G dan Baterai 5.200mAh

Infinix Hot 60 5G Resmi Dirilis, Sudah Dukung Jaringan 5G dan Baterai 5.200mAh

July 12, 2025
Realme 15 Pro Siap Rilis 24 Juli, Usung Layar 144Hz dan Baterai 7.000mAh

Realme 15 Pro Siap Rilis 24 Juli, Usung Layar 144Hz dan Baterai 7.000mAh

July 12, 2025
Bocoran iPhone 17 Pro Kamera Lebih Besar, Desain Belakang Beda Total!

Bocoran iPhone 17 Pro Kamera Lebih Besar, Desain Belakang Beda Total!

July 11, 2025
Fitur Magic Elimination Xiaomi Kini Lebih Canggih, Hapus Objek Jadi Lebih Rapi

Fitur Magic Elimination Xiaomi Kini Lebih Canggih, Hapus Objek Jadi Lebih Rapi

July 11, 2025
Dengan Ponsel Xiaomi, Pengguna Bisa Rubah Foto Jadi Video Lewat AI

Dengan Ponsel Xiaomi, Pengguna Bisa Rubah Foto Jadi Video Lewat AI

July 11, 2025
4 Cara Lengkap Untuk Perbaiki Keyboard Laptop Error Mengetik Sendiri

4 Cara Lengkap Untuk Perbaiki Keyboard Laptop Error Mengetik Sendiri

July 10, 2025
  • About
  • Contact
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Sitemap
  • Digstraksi.com
  • Ngonoo
Contact: [email protected]

© 2024 Gamenosida.com

Tidak ada hasil
View All Result
  • Gaming
    • Guide
    • Console
      • Playstation
      • XBOX
      • Switch
    • PC
    • Mobile
  • Otaku
    • Anime
    • Cosplay
    • Manga
    • Vtuber
  • Gadget
  • Film & Serial
    • Film
    • Serial
  • Tech

© 2024 Gamenosida.com