Samsung baru-baru ini meluncurkan Galaxy Tab S10 series dan Galaxy S24 FE, di mana salah satu fitur unggulan yang dipromosikan adalah Galaxy AI suite. Selama ini, semua fitur AI tersebut masih dapat digunakan secara gratis, namun Samsung mengisyaratkan bahwa hal ini mungkin akan berubah pada tahun 2025.
Dalam siaran pers resmi yang menyertai peluncuran Galaxy Tab S10 dan Galaxy S24 FE, Samsung menyebutkan secara eksplisit bahwa “biaya mungkin akan dikenakan pada beberapa fitur AI di akhir tahun 2025.” Ini menegaskan bahwa fitur AI Galaxy, yang saat ini gratis, kemungkinan akan memerlukan biaya di masa mendatang.
Dimana Samsung mengkonfirmasi secara resmi, dimana mereka akan memberikan fitur Galaxy AI ini sampai 2025 saja untuk perangkat yang didukung.
Berapa Harga FItur AI Samsung di Tahun 2025?
Meskipun belum ada rincian spesifik mengenai fitur AI mana yang akan dikenakan biaya, ada kemungkinan bahwa beberapa atau seluruh komponen dari Galaxy AI suite akan memerlukan pembayaran setelah 2025.
Hal ini bisa memengaruhi pengguna yang selama ini menikmati berbagai kemampuan AI yang ditawarkan oleh Samsung tanpa biaya tambahan. Untuk saat ini, pengguna perangkat Galaxy seperti Galaxy Tab S10 dan Galaxy S24 FE dapat terus memanfaatkan berbagai fitur AI secara gratis.
Namun, penting bagi pengguna untuk mengetahui bahwa kebijakan ini kemungkinan akan berubah setelah tahun 2025. Samsung mungkin akan menerapkan model berlangganan atau biaya satu kali untuk beberapa fitur AI unggulan di masa depan.