Gamenosida.com
  • Gaming
    • Guide
    • Console
      • Playstation
      • XBOX
      • Switch
    • PC
    • Mobile
  • Otaku
    • Anime
    • Cosplay
    • Manga
    • Vtuber
  • Gadget
  • Film & Serial
    • Film
    • Serial
  • Tech
Tidak ada hasil
View All Result
Gamenosida.com
Tidak ada hasil
View All Result
Home Gaming

5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

oleh Kusumo Aji Suryo
March 8, 2023
Di Gaming, Tech
5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

Halo gaes di tahun 2023 ini tentunya masih banyak dari kalian yang mencari Emulator Android Ringan yang cocok untuk kalian gunakan di Laptop atau di PC kamu.

Kenapa masih banyak dari kalian yang mencari emulator android di PC atau Laptop? karena mungkin banyak dari pengguna tidak memiliki smartphone yang mumpuni untuk memainkan game.

Atau mungkin juga mereka sayang apabila Smartphone mereka akan rusak apabila digunakan untuk memainkan game-game berat.

BacaJuga

Rekomendasi 7 Emulator GBA Terbaik di Android Gratis

10 Emulator Android Paling Ringan dan Cepat 2023

Tentunya disini Emulator Android menjadi suatu solusi, dimana kalian bisa bebas memainkan banyak game tanpa takut adanya masalah-masalah seperti itu.

Nah kita bakal memperkenalkan kalian 5 Emulator Android Ringan yang Bisa Digunakan di 2023

BlueStacks

5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

Bluestacks merupakan salah satu emulator Android yang paling terkenal dan paling banyak digunakan.

Kamu dapat menginstal hampir semua aplikasi Android yang diinginkan dan memiliki akses penuh ke Google Play Store di dalam Bluestacks.

Selain itu, kamu juga dapat mengonfigurasi kontrol game dan menulis makro untuk menyesuaikan pengalaman kamu.

Kelebihan lain dari Bluestacks adalah kamu dapat merekam layar, mengambil screenshot, dan mengatur beberapa instance Bluestacks sekaligus. Emulator ini dapat dijalankan di Windows, Mac, dan Linux.

Namun, kekurangan Bluestacks adalah versi Android yang digunakan masih versi 7, terdapat iklan dan aplikasi yang dipromosikan dalam pengalaman menggunakan emulator ini, serta karena emulator ini meniru lingkungan Android, ia memerlukan sumber daya yang cukup.

Game Loop

5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

Game Loop dikembangkan oleh perusahaan bernama Tencent yang merupakan salah satu perusahaan teknologi terbesar di Cina.

Emulator ini lebih ditekankan untuk gaming.

Secara official Tencent menentukan bahwa emulator yang official bisa kalian gunakan untuk bermain Call of Duty Mobile atau CODM dan PUBGM adalah Game Loop.

So Emulator satu ini memang secara khusus didesain untuk memainkan game-game tersebut di Laptop kamu ya.

Seperti kebanyakan emulator kamu bisa menggunakan fittur Key Map dan menginstal APK pada emulator ini, tetapi kamu tidak memiliki akses ke Google Play Store.

Game Loop juga tidak dapat menjalankan beberapa instance dalam satu waktu.

Jika kalian tertarik kalian bisa mendownloadnya disini.

Nox Player

5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

Nox Player mirip dengan Bluestacks, di mana hampir semua aplikasi dapat berjalan dengan baik dan memiliki akses ke Google Play Store.

Kamu juga dapat menyesuaikan key map dan menginstal APK dengan mudah pada emulator ini.

Fitur unik dari Nox Player adalah kamu dapat mengekspor dan mengimport file dari PC ke emulator, dan juga menjalankan beberapa instance sekaligus.

Kamu juga dapat merekam layar dan mengambil screenshot.

Nox Player memiliki tampilan minimalis yang cukup mudah digunakan. Kamu dapat mengunduh Nox Player di sini.

LDPlayer

5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

LDPlayer dikembangkan oleh XUANZHI International Co., Ltd. Emulator android ini terbilang ringan tapi mampu untuk menjalankan game yang lebih berat seperti PUBG Mobile dan Genshin Impact.

Selain itu, LDPlayer memiliki beberapa fitur menarik seperti kontrol keyboard dan mouse yang dapat disesuaikan dan pengaturan penggunaan CPU yang dapat diubah.

Emulator ini juga memiliki mode multiple Instance yang bebas kamu atur sesuai preferensi yang memungkinkan kamu untuk menjalankan beberapa instance sekaligus.

LDPlayer tersedia untuk Windows dan Mac dan dapat diunduh di sini.

MuMu

5 Emulator Android Ringan yang Cocok Kamu Gunakan di 2023

Terakhir ada Mumu Emulator, dikembangkan oleh perusahaan game besar bernama NetEase yang tentunya kalian sudah mengenali besarnya perusahaan asal china ini.

Keunggulan MuMu adalah banyaknya fitur menarik yang bisa kalian gunakan di emulator android ini.

Mulai dari sudah mengcover seluruh game di Playstore, punya fitur lengkap seeperti key mapping dan masih banyak lagi.

Keunikan dari Mumu adalah apbila kamu membuka satu game, maka dia akan membukanya menjadi satu tab sendiri sehingga kalian bisa dengan bebas berganti-ganti aplikasi layaknya laman browser.

Kekurangannya sendiri Mumu Emulator karena dibacking oleh perusahaan besar asal China, maka game-game yang mereka dorong untuk kalian mainkan adalah game mereka sendiri, dan itu kadang cukup mengganggu.

Nah itu dia 5 emulator android ringan terbaik yang bisa kalian gunakan di tahun 2023.

List ini tentunya punya kelemahan dan keunggulannya masing-masing.

Kalian perlu cermat memilih emulator mana yang mau kalian gunakan nantinya.

Semoga list ini dapat membantu kalian memilih emulator terbaik dan jangan lupa terus baca kabar terbaru di gamenosida ya.

Tag: BlueStackDownload Blue Stackemulator android ringanemulator android terbaikGame LoopLD PlayerMuMuNox Player

Terkait Posts

Rekomendasi 7 Emulator GBA Terbaik di Android Gratis

Rekomendasi 7 Emulator GBA Terbaik di Android Gratis

oleh Kusumo Aji Suryo
December 20, 2022

Emulator GBA Android atau Game Boy Advance Android menjadi salah satu software yang dicaru untuk memenuhi kebutuhan bermain game di...

10 Emulator Android Paling Ringan dan Cepat 2023

10 Emulator Android Paling Ringan dan Cepat 2023

oleh Kusumo Aji Suryo
December 16, 2022

Naiknya pamor game-game android yang sekarang kian merengsek naik serta. Sebut saja beberapa game dari franchise ternama seperti Ragnarok X...

TERBARU

Guide & Penjelasan Attachment PUBG Mobile Lengkap!

Guide & Penjelasan Attachment PUBG Mobile Lengkap!

May 10, 2025
3 Tips Push Rank Conqueror PUBG Mobile

4 Cara Biar Movement Kamu Cepat dan Lincah di PUBG Mobile

May 10, 2025
Zetian, Hero Mage Baru Mobile Legends yang Nyolong Ultimate Yi Sun Shin?

Zetian, Hero Mage Baru Mobile Legends yang Nyolong Ultimate Yi Sun Shin?

May 10, 2025
Kolaborasi Mobile Legends x Bleach TYBW? Ini Bocoran Skin yang Akan Hadir

Kolaborasi Mobile Legends x Bleach TYBW? Ini Bocoran Skin yang Akan Hadir

May 9, 2025
Role Queue Siap Hadir di Mobile Legends

Role Queue Siap Hadir di Mobile Legends

May 9, 2025
PUBG Mobile

PUBG Mobile Update 3.8 dan Kolaborasi Attack on Titan Hadir Mei 2025!

May 9, 2025
MiawAug Kembali Main Free Fire Setelah 7 Tahun, Ini Momen Nostalgia yang Ditunggu Fans

MiawAug Kembali Main Free Fire Setelah 7 Tahun, Ini Momen Nostalgia yang Ditunggu Fans

May 9, 2025
Cara Mendapatkan Gear ODM untuk Counter Titan di PUBG Mobile

Berapa Total Size PUBG Mobile Terbaru 2025?

May 8, 2025
Cara Mendapatkan Gear ODM untuk Counter Titan di PUBG Mobile

Cara Mendapatkan Gear ODM untuk Counter Titan di PUBG Mobile

May 8, 2025
PUBG Mobile

Cara Dapat Titan Serum di PUBG Mobile Kolaborasi Attack on Titan

May 8, 2025
  • About
  • Contact
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Sitemap
  • Digstraksi.com
  • Ngonoo
Contact: [email protected]

© 2024 Gamenosida.com

Tidak ada hasil
View All Result
  • Gaming
    • Guide
    • Console
      • Playstation
      • XBOX
      • Switch
    • PC
    • Mobile
  • Otaku
    • Anime
    • Cosplay
    • Manga
    • Vtuber
  • Gadget
  • Film & Serial
    • Film
    • Serial
  • Tech

© 2024 Gamenosida.com

Go to mobile version