Privacy Policy

KEBIJAKAN PRIVASI Gamenosida

Kebijakan privasi ini disusun untuk memberikan penjelasan lebih lanjut kepada pihak yang ingin mengetahui bagaimana data pribadi (“Informasi Pribadi”) miliknya digunakan secara daring. Informasi Pribadi adalah informasi yang dapat digunakan untuk keperluan diri sendiri atau bersama dengan informasi lain untuk mengidentifikasi, menghubungi, atau menemukan seseorang, atau untuk mengidentifikasi seorang individu yang bersangkutan. Mohon Kebijakan Privasi kami ini dibaca dengan seksama untuk memperoleh pemahaman yang jelas mengenai cara kami mengumpulkan, menggunakan, melindungi atau menangani Informasi Pribadi Anda sehubungan dengan situs web kami.

Kami berhak untuk mengubah Kebijakan Privasi ini kapan saja, dan akan menandai tanggal terakhir perubahan Kebijakan Privasi ini. Jika ada perubahan signifikan, kami akan menyorotinya dan berupaya memberi tahu Anda secara langsung jika memungkinkan. Kami juga akan mengarsipkan Kebijakan Privasi versi terdahulu supaya dapat Anda meninjaunya.


Informasi Pribadi apa yang kami peroleh dari pengunjung blog, situs web atau aplikasi kami?

Pada saat menyampaikan atau mendaftar pada situs kami, sesuai dengan sistem dan prosedur yang berlaku, Anda dapat diminta untuk mencantumkan nama, alamat surat elektronik, alamat surat menyurat, nomor telepon, nomor rekening bank, dan/atau rincian lain yang dapat membantu Anda dalam pengalaman penggunaan situs kami.

Kapan kami memperoleh informasi?

Kami memperoleh informasi dari Anda pada saat Anda mengisi formulir, mendaftar pada situs kami atau mencantumkan informasi pada situs kami.

Bagaimana kami menggunakan informasi dari Anda?

Kami dapat menggunakan informasi yang kami peroleh dari Anda pada saat Anda mendaftar, ikut serta dalam laporan berkala kami, menanggapi survei atau komunikasi pemasaran, menjelajahi situs web, atau menggunakan beberapa fasilitas situs, antara lain, dengan cara sebagai berikut: (i) untuk melakukan personalisasi pengalaman penggunaan Anda dan memungkinkan kami memberikan konten dan penawaran produk disesuaikan dengan kesukaan Anda; (ii) meningkatkan situs web kami untuk memberikan pelayanan lebih baik untuk Anda; (iii) untuk menyelenggarakan kontes, promosi, survei, atau fasilitas situs yang lain; (iv) memungkinkan kami untuk memberikan layanan yang lebih baik dalam memberikan tanggapan atas layanan pelanggan yang diminta; (v) untuk mempercepat proses transaksi Anda; (vi) untuk mengajukan pertanyaan tentang rating dan tinjauan atas produk atau layanan tertentu; (vii) untuk mengirimkan surat elektronik berkala mengenai transaksi Anda atau produk dan jasa lainnya; (viii) untuk menghubungi Anda kembali setelah melakukan korespondensi (melalui live chat, surat elektronik, atau telepon).

Bagaimana kami melindungi informasi Anda?

Kami hanya menyediakan artikel dan informasi. Kami tidak pernah menanyakan nomor kartu kredit. Kami tidak menggunakan pemindaian kerentanan (vulnerability scanning) dan/atau pemindaian untuk pemenuhan standar PCI (Personal Card Information). Kami tidak menggunakan pemindai malware. Informasi Pribadi Anda disimpan dalam jaringan terproteksi dan hanya dapat diakses oleh orang-orang tertentu yang memiliki hak akses khusus untuk sistem tersebut, dan diminta untuk menjaga kerahasiaan informasi tersebut. Selain itu, semua informasi sensitif yang Anda berikan dienkripsi melalui teknologi Secure Socket Layer (SSL). Kami menerapkan berbagai tingkat keamanan pada saat pengguna masuk, menyampaikan, atau melakukan akses informasi mereka untuk menjaga keamanan Informasi Pribadi Anda.

Apakah kami menggunakan ‘cookies’?

Ya. Cookies adalah file kecil yang ditransfer dari suatu situs atau penyedia layanan ke cakram keras komputer Anda melalui perambah web (apabila diperkenankan oleh Anda) yang memungkinkan sistem dari suatu situs atau penyedia layanan mengenal perambah Anda dan merekam dan mengingat beberapa informasi. Misalnya, kami menggunakan cookies untuk membantu kami lebih memahami preferensi Anda berdasarkan aktivitas Anda pada situs yang saat ini atau sebelumnya dijelajahi, sehingga kami dapat meningkatkan layanan kami untuk Anda. Kami juga menggunakan cookies untuk membantu kami menggabungkan data yang terkumpul mengenai lalu lintas dan interaksi situs sehingga kami dapat menyajikan pengalaman penggunaan situs dan kelengkapan yang lebih baik di masa yang akan datang. Kami menggunakan cookies untuk, antara lain: (i) mengetahui dan menyimpan preferensi pengguna untuk kunjungan di kemudian hari; (ii) untuk mengamati iklan; (iii) menggabungkan kumpulan data tentang lalu lintas dan interaksi situs untuk dapat menyajikan pengalaman penggunaan situs dan kelengkapan yang lebih baik di masa yang akan datang. Kami juga dapat menggunakan jasa pihak ketiga yang dipercaya untuk mengamati informasi ini untuk kepentingan kami. Anda dapat memilih untuk meminta komputer memberikan peringatan setiap suatu cookie dikirimkan, atau Anda dapat tidak mengaktifkan semua cookies. Anda dapat melakukan ini pada penyetelan perambah Anda. Karena masing-masing perambah web berbeda, Anda dapat merujuk pada menu bantuan yang ada pada perambah web Anda untuk mempelajari cara yang benar dalam perubahan cookies. Apabila Anda tidak mengaktifkan cookies, beberapa fasilitas akan tidak dapat digunakan, Hal ini tidak mempengaruhi pengalaman penggunaan situs web oleh Anda menjadi tidak efisien dan tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya.

Log File

Sebagaimana situs web lainnya, situs web kami juga menggunakan LOG file. Informasi yang termasuk dalam LOG file antara lain, alamat internet protokol (IP) , tipe perambah web, Penyedia Jasa Internet (PJI), tanggal / waktu, halaman perujuk, dan jumlah klik untuk menganalisis trend, mengelola situs, melacak pergerakan pengguna situs dan mengumpulkan informasi demografis. Alamat IP dan informasi lain tidak akan dihubungkan dengan informasi yang bersifat pribadi.

Pengungkapan kepada pihak ketiga

Kami tidak menjual, menukar, atau mengalihkan Informasi Pribadi Anda, kecuali apabila kami beri tahukan sebelumnya kepada pengguna. Hal ini tidak termasuk rekanan penyedia situs web dan/atau pihak lain yang membantu kami dalam mengoperasikan situs web, menjalankan usaha, atau melayani pengguna. Kami dapat juga memberikan informasi apabila informasi tersebut diberikan dalam rangka pelaksanaan terhadap hukum dan peraturan, penegakan kebijakan situs kami, atau melindungi hak, kepemilikan, atau keamanan dari kami atau pihak lain. Namun demikian, informasi pengunjung yang tidak bersifat pribadi dapat diberikan kepada pihak lain untuk keperluan pemasaran, iklan, dan penggunaan lainnya.

Tautan pihak ketiga

Ada kalanya, berdasarkan pertimbangan kami sepenuhnya, kami dapat mencantumkan penawaran atas produk atau jasa dari pihak ketiga pada situs web kami. Masing-masing situs pihak ketiga ini memiliki kebijakan privasi tersendiri dan terpisah dari kebijakan privasi kami. Kami tidak bertanggung jawab dan tidak memiliki kewajiban apapun terhadap isi dan aktivitas pada situs pihak ketiga yang terhubung tersebut. Namun demikian, kami tetap akan melindungi integritas situs kami dan menerima setiap masukan atas situs pihak ketiga tersebut.

Apakah saya memiliki hak atas data saya?

Anda berhak meminta kami untuk memperbarui, memperbaiki, atau menghapus data pribadi Anda (dengan asumsi bahwa ini tidak memengaruhi layanan yang kami sediakan untuk Anda) setiap saat. Perhatikan: kami dapat menolak permintaan yang berisiko pada privasi orang lain, tidak masuk akal, atau berulang-ulang, atau akan sangat tidak praktis. Kecuali Anda meminta kami untuk menghapus data Anda, ingatlah bahwa kami dapat menyimpan data pribadi Anda selama satu tahun setelah Anda tidak lagi menjadi pelanggan kami (namun kami biasanya menyimpan data pribadi Anda tidak lebih lama dari yang diperlukan dari maksud pengumpulan data tersebut).

Apakah ada hal lain yang perlu saya ketahui?

Secara berkala, situs atau produk kami dapat berisi tautan ke dan dari situs web atau tujuan eksternal lainnya yang dikelola oleh pihak ketiga. Apabila Anda mengikuti tautan ke salah satu tujuan ini (seperti penawaran di toko aplikasi seluler, dll.), ingatlah bahwa situs tersebut memiliki kebijakan privasinya sendiri. Ketika Anda berada di situs tersebut Anda harus mematuhi kebijakan itu, dan karenanya harus membaca dan memahaminya sebelum menyerahkan data pribadi kepada situs tersebut.