Serial Manga Hunter x Hunter Kembali Hiatus

Hunter x Hunter

Hunter x Hunter yang memulai serialnya kembali di Oktober 2022 kembali mengungkapkan hiatus mereka. Setelah berjalan lebih dari 3 bulan, Togashi mengungkapkan bahwa mereka akan memulai Hiatus lagi.

Menurut informasi dari Weekly Shonen Jump, Hiatus ini akan berlangsung sementara, namun tak ada informasi kapan fans akan mendapatkan serial baru dari manga tersebut kembali.

Akan tetapi, mesti telah dirilis kembali, Hunter x Hunter tak akan menjadi manga mingguan. Hal ini dikarenakan masalah kesehatan yang dialami oleh Togashi yang menjadi alasan utama mengapa Hunter x Hunter mendapatkan banyak penunggakan perilisan.

Togashi sendiri masih mengerjakan serial dan chapter barunya, dan pihak editor dari Weekly Shonen Jump akan terus mengupdate kita terkait dengan tanggal perilisan kedepannya mulai dari Chapter 401 dan setelahnya.

Serial Manga Hunter x Hunter

Beberapa orang mungkin sudah tahu bahwa menjadi Mangaka merupakan sebuah kerjaan yang cukup melelahkan.

Mengalami masalah karena stress dan kerja yang sangat berat, Togashi yang mengerjakan manga Yu Yu Hakusho akhirnya harus meninggalkan seri tersebut pada jamannya, membuat komik dan serial tersebut memiliki ending yang aneh.

Di Juli sendiri Togashi mengungkapkan bahwa ia harus menggambar dengan berbaring karena masalah pada punggungnya yang membuatnya tak bisa duduk di kursi.

Weekly shonen jump akan merilis informasi kapan hiatus dari Hunter x Hunter akan berhenti dan melanjutkan serinya, di lain sisi, fans bisa menonton ulang serial animasi dari HxH di Netflix dan Crunchyroll.


Baca lagi artikel lain dari Kucing Oren [Orange Cat] dan Artikel lain dari penulis berbakat Gamenosida lainnya di website kami, silahkan kunjungi sosial media Gamenosida di Facebook, Twitter, dan Youtube untuk opsi mengkontak kami.

Exit mobile version