Penjelasan Skill Novaria Mobile Legends Mage OP Nembus Tembok

Penjelasan Skill Novaria Mobile Legends Mage OP Nembus Tembok

Mobile Legends selalu menghadirkan hero baru yang menarik perhatian para penggemar game ini.

Novaria adalah salah satu hero terbaru yang bergabung dengan Advanced Server pada Patch Update terbaru.

Sebagai hero ke-120 di Mobile Legends, kelebihan utama Novaria terletak pada serangan yang diperkuat dan damage AoE (Area of Effect).

Selain itu, Novaria juga memiliki kemampuan casting skill jarak jauh yang sangat mematikan.

Berikut adalah penjelasan lebih detail mengenai kemampuan-kemampuan Novaria:

Skill Novaria

Passive – Star Trail (Damage)

Skill passif ini bakal memberikan mark kepada musuh apabila Novaria berhasil menyerang musuh dengan skill-nya.

Apabila musuh terkena Astral sphere (skill 2, fase 2), maka musuh bakal terkena magic damage sebesar 15% dari max HP.

Skill 1 – Astral meteor (Slow, AOE)

Skill pertama Novaria ini bakal memanggil meteor di lokasi dan memberikan damage yang sekaligus men-slow musuh sebanyak 20%.

Kalau musuh terkena skill meteor ini selain terkena damage, meteor ini bakal terus berjatuhan dan memberikan damage lanjutan yang lebih kecil dan slow sebsar 10% (maksimal 60%).

Skill ini mirip banget dengan skill Yve, tapi skill Novaria satu ini berikan 80% damage lebih kepada minions sehingga cocok buat clear Wave.

Skill 2 – Astral Recall (Burst, Buff)

Skill Novaria satu ini terbilang unik, dimana pemain bakal menjadi seperti sniper.

Skill ini sendiri punya dua fase dimana fase pertama kamu bakal memunculkan semacam bola.

Fase kedua kamu bisa merilis kembali ke tempat yang kamu mau, ditambah lagi Nova bisa berjalan melewati tembok.

Keunikan dari skill Nova ini dimana damagenya juga bakal scalling tergantung jarak dari bola tersebut lalui.

Semakin jauh kamu bisa mengenai musuh dan menembaknya maka damage bakal semakin sakit.

Ultimate Skill 3 – Astral Echo (Buff)

Skill ke-tiga dari Novaria ini seperti sebuah laser yang disebut sebagai Astral Chains.

Skill ini bakal melock musuh dan juga memunculkan posisi musuh sembari memberikan damage.

Uniknya lagi jika kalian pakai skill ini didekat tower maka hitboxnya bakal meningkat hingga 50%.

Secara Singkat Berikut Keunggulan Novaria

  1. Serangan Jarak Jauh yang Mematikan
    Novaria merupakan seorang mage dengan jarak serangan jauh yang sangat mematikan.

    Dengan kemampuan casting skill jarak jauh, Novaria dapat menyerang musuh dari kejauhan dan menghindari serangan balik musuh.

  2. Damage AoE yang Dahsyat
    Damage AoE adalah salah satu kelebihan dari Novaria.

    Dengan kemampuan ini, Novaria dapat memberikan serangan sekaligus kepada banyak musuh sekaligus.

    Hal ini sangat berguna saat sedang menghadapi tim musuh yang banyak.

  3. Kemampuan Sniper Mage
    Novaria dapat digunakan sebagai seorang sniper mage yang sangat mematikan di medan perang.

    Dengan jarak serangan yang jauh dan kemampuan casting skill yang mematikan, Novaria dapat menjadi pilihan hero yang tepat untuk para pemain yang menyukai gaya bermain dari jarak jauh.

    Jadi, jika kalian ingin mencoba hero baru yang sangat kuat ini, kalian bisa mencoba memainkan Novaria di Mobile Legends.

    Dapatkan pengalaman bermain yang lebih menyenangkan dengan memanfaatkan kemampuan Novaria yang sangat mematikan di medan perang.

Exit mobile version