NieR Automata Bisa Dimainkan Dengan Lancar di Android dengan 60FPS

NieR Automata Android

Jika sekarang ini kalian tengah mencari sebuah opsi untuk memainkan game NieR Automata di Android, maka ada kabar baik untukmu. Karena info baru dari Emulasi android adalah mereka bisa menjalankan NieR Automata 60FPS dengan menggunakan Emulator yang tersedia.

NieR Sanggup Dimainkan Dengan 60FPS

Beberapa postingan di subreddit Emulasi Android oleh pengguna Commercial_Ad_3489 telah menunjukkan kepada kita masterpiece Yoko Taro yang berjalan pada 60FPS yang mengesankan.

Gameplay ini berasal dari emulator Switch, Skyline. Versi Switch dari game ini dirilis pada akhir 2022, sehingga kemajuan untuk mendapatkan versi yang dapat dimainkan di Android cukup cepat.

Tentu saja, emulasi yang fungsional secara teknis adalah satu hal, namun kamu memerlukan hardware untuk mendukungnya. Tangkapan layar dan rekaman video diambil menggunakan kemampuan RedMagic 7s Pro yang tangguh.

Jika memiliki spesifikasi dibawah itu, pemain mungkin akan sedikit kesulitan mencapai framerates tersebut.

Tentang Nier Automata

NieR: Automata adalah RPG aksi yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2017. Ceritanya mengikuti kisah beberapa android, jenis robot humanoid, bukan jenis sistem operasi.

Manusia yang tidak ada menciptakan android untuk memberantas makhluk alien yang mengambil alih planet bumi bertahun-tahun yang lalu.

Seperti kebanyakan game dari Yoko Taro, tidak semuanya seperti yang terlihat, dan ceritanya mengalami banyak twist and turn saat kamu melangkah.

Kamu akan menjelajahi dunia Open World yang sunyi dan melakukan pertarungan intens yang memadukan bela diri, penghindaran, dan tembak-menembak melawan musuh yang bervarias.


Baca lagi artikel lain dari Kucing Oren [Orange Cat] dan Artikel lain dari penulis berbakat Gamenosida lainnya di website kami, silahkan kunjungi sosial media Gamenosida di Facebook, Twitter, dan Youtube untuk opsi mengkontak kami.

Exit mobile version