Ingin Pakai Edith? Pakai Build Terkuat Ini Biar Menang di Mobile Legends

Ingin Pakai Edith? Pakai Build Terkuat Ini Biar Menang di Mobile Legends

Ingin Pakai Edith? Pakai Build Terkuat Ini Biar Menang di Mobile Legends. Namanya juga hero baru pasti build nya masih simpang siur, dan kamu juga tidak tahu build seperti apa yang bagus untuk Edith ini.

Namun tenang setelah kami memahami hero ini dan semua skill skillnya kini admin tahu build seperti apa yang bagus untuk Edith ini.

Berikut build terkuat yang bagus digunakan untuk Edith:

Warrior Boots

Meskipun sepatu ini lebih sering digunakan oleh hero bertipikal fighter, tetapi setelah kami lihat dari kebutuhan Edith ternyata ia sangat cocok menggunakan sepatu Warrior Boots ini.

kelebihan sepatu ini adalah memberikan armor atau pertahanan sebesar +22 dan juga meningkatkan Movement Speed sebesar +40.

Benefit yang unik dari sepatu ini adalah ketika pengguna sepatu terkena serangan Basic Attack dari musuh, maka hal itu ternyata akan menambah pertahanan Physical-nya sebesar 5 hingga 25, dan ini terjadi dalam rentang waktu 3 detik.

Thundеr Bеlt

Item berikutnya ialah Thunder belt, Fungsi dari item ini sangat berguna sekali bagi Edith, karena item ini akan memberikan benefit berupa =800HP, +6 Mana Regen, 10% cooldown reduction dan physical defense sebesar +40%.

Pasif yang didapatkan dari item ini terjadi setelah 3 detik menggunakan item, dimana basic attack berikutnya akan memberikan tru damage sebanyak 50+5%  sesuai dengan hp tambahan hero kepada target.

Brutе Fоrсе Breastplate

Setelah kami analisis ternyata Edith ini memerlukan sebuah item yang mampu menambah defense dirinya, ini bertujuan untuk memperkuat pertahanan ketika diserang oleh hero lawan yang memiliki physical attack yang tinggi.

Ternyata kami melihat bahwa item Defense yang cocok dengan hero Edith ini adalah Brute Force Breastplate.  Benefit dari item ini adalah dapat memberikan HP sebesar +770 serta Physical Defense terhadap hero tersebut.

Dominance Iсе

Item ini berfungsi sebagai penambah mana sebesar +500, physical Defense +70, Movement Speed +5%.

Selain itu juga terdapat benefit lain seperti Atribut cooldown reduction sebesar 10 persen, fungsi lainnya adalah dapat mengurangi shield dan HP regen hero lawan hingga 50%.

Athеnа Shield

Item ini dapat menambahkan HP sebesar 900, Magical Defense +62, serta +2 HP, sehingga item ini cocok untuk menambah defense dari Edith ini.

Untuk pasif dari item ini dapat diaktifkan jika kita sudah menerima Magic Damage dari lawan.

Namun selain itu juga item ini mampu mengurangi Magic Damage sebesar 25% selama kurang lebih 5 detik.

Immortality

Item yang terakhir ini pasti kamu sering mendengarnya kan, yap betul item Immortality biasanya digunakan oleh hero dengan tipikal tank namun disini kami merekomendasikannya untuk digunakan pada Edith, ini karena biasanya di late game sudah banyak hero lawan yang memiliki damage tinggi.

Dengan adanya item ini maka akanmemberikan sekitar 40% physical Defense serta HP sebesar 800. Selain itu item ini dapat menghidupkan mu dari kematian dan ini akan sangat berguna di late game.

Exit mobile version