Fortnite adalah salah satu game Battle Royale yang cukup populer hingga sekarang, banyaknya update serta hadirkan kolaborasi membuat game ini masih terus memiliki pemain.
Fortnite sendiri membawa gaya TPS atau Third Person Prespectif, dimana kamu akan melihat karaktermu dalam sebuah game shooter.
Keunikan Fortnite sendiri dimana semua Battleroyale kebanyakan hanya menembak dan menggunakan ability, di Fortnite ini kamu perlu belajar tentang building.
Di mana fitur building ini bisa menjadi pelindungmu dari tembakan musuh ataupun menambah berbagai macam strategi untuk mengalahkan lawanmu.
Fortnite sendiri pertama kali hadir untuk PC kemudian rilis di platform Mobile pada tahun 2018 silam.
Tetapi karena beberapa hal Fortnite memutuskan untuk melepas gamenya dari Google Playstore dan juga Apple Store.
Dengan demikian untuk kalian yang bingung cara download Fortnite Android berikut adalah tempat Download Fortnite Android:
Sebelum kamu lanjut kamu bisa cek spesifikasi dari Fortnite versi Mobile di link berikut: Spesifikasi Fortnite Android.
Kunjungi situs berikut: Link
Klik Download Now, Tunggu lalu download.
Setelah itu izinkan install, tunggu hingga selesai.
Buka Epic Games, lalu pilih Fortnite lalu klik Get. Tunggu download hingga selesai.
Tunggu hingga berganti gambar lalu pilih install.
Setelah selesai Fortnite akan meminta izin untuk install jangan lupa untuk izinkan seperti gambar dibawah.
Buka Fortnite kamu, tunggu update selesai sekitar 6GB an.
Jika sudah sekarang kamu sudah bisa memainkan Fortnite Android di HP kamu dengan santai.
Itu tadi adalah Cara Download Dan Install Fortnite Android Terbaru 2023, untuk kalian yang ingin mencoba bermain Fortnite di HP kamu.
Untuk memeriksa apakah HP mu kuat atau tidak dari segi spesifikasi kamu bisa cek link yang ada diatas atau klik link berikut: Spesifikasi Fortnite Android.
Perlu diingat juga bahwa fortnite adalah game yang mendukung Cross Platform, jadi jangan heran jika ada lawanmu yang membantai-bantai kamu.
Terima kasih sudah mampir pada artikel ini, semoga membantu kalian yang ingin bermain Fortnite Mobile di HP Android kalian.