Gacha di PUBG Mobile, khususnya untuk X-Suit, biasanya memakan banyak UC. Tapi ternyata ada trik hemat yang bisa bantu kamu dapat hadiah jaminan di 300 poin tanpa harus habis banyak. Dalam panduan ini, kita bakal bahas cara mendapatkan X-Suit dengan sistem gacha hemat yang terbukti ampuh dari Gamenosida.
Apa Itu Sistem Hemat Gacha X-Suit?
Di event X-Suit terbaru seperti Ignis, kamu bisa dapat hadiah utama dengan mengumpulkan 300 poin. Tapi poin ini didapat secara acak—biasanya 1 hingga 3 poin per gacha. Jika kamu langsung gacha tanpa strategi, kamu bisa habis hingga 9.000 UC. Nah, sistem hemat ini memanfaatkan dua hal: voucher dan gacha harian 10 UC.
Voucher bisa kamu dapatkan dari misi event. Caranya mudah, tinggal main di mode WoW (World of Wonder), pilih map cepat, lalu diam saja beberapa detik. Setiap selesai match, misi bertambah. Dari cara ini, Kami berhasil kumpulkan sekitar 53 voucher. Voucher ini bisa digunakan untuk gacha dan tetap menambah poin.
Total Poin dari Voucher & Gacha Harian untuk Gacha X-Suit!
Voucher yang dikumpulkan tadi (total 53) jika digacha satu-satu (single pull) bisa memberi 2 poin per gacha. Jadi dari voucher saja, kamu bisa dapat sekitar 98 poin. Kemudian dari gacha harian yang hanya 10 UC per hari, kamu bisa mainkan selama 54 hari (durasi event). Itu berarti 54 × 2 = 108 poin. Total poin dari dua metode ini:
- Dari voucher: 98 poin
- Dari gacha harian: 108 poin
- Total: 206 poin
Artinya, kamu cuma butuh 94 poin lagi untuk capai 300 poin dan dapat X-Suit jaminan. Untuk menutupi sisa 94 poin, kamu tinggal lakukan multi-gacha biasa. Dengan rata-rata dapat 2 poin per 10 kali gacha (pakai 600 UC), maka butuh sekitar 4.7 kali gacha, alias sekitar 2.820 UC. Total UC yang kamu keluarkan:
- Dari voucher: 1.200 UC
- Dari multi gacha: 2.820 UC
- Dari gacha harian: 540 UC
- Total keseluruhan: Sekitar 4.560 UC
Dengan metode ini, kamu bisa dapat X-Suit jaminan 300 poin hanya dengan 4.5K UC-an saja, jauh lebih hemat dari 9.000 UC yang biasa dibutuhkan. Kuncinya ada di sabar kumpulkan voucher dan konsisten gacha harian.
Kalau kamu serius kejar X-Suit terbaru, cara ini layak banget dicoba. Selain hemat, peluang dapet item lain selama proses gacha juga tetap terbuka. Jangan lupa sesuaikan perhitungan dengan jumlah voucher dan waktu kamu sendiri ya.