Cara menemukan Trail Ruins di Minecraft, sebuah struktur terbaru khusus arkeologi dari zaman yang hilang.
Trail ruins adalah bangunan yang tersembunyi di berbagai lokasi di dunia Minecraft 1.20 Trails & Tales.
Mereka seringkali terkubur di bawah tanah atau tertutup oleh pepohonan, sehingga sulit ditemukan.
Namun, jika tahu cara mencarinya, kamu bisa menemukan berbagai item menarik di Minecraft.
Seperti telur sniffer, seed, Pottery Shards, dan lain-lain.
Jadi gimana cara menemukan struktur khusus untuk situs arkeolgi tersebut?
Berikut kami bagikan langkah-langkahnya!
Cara Menemukan
– Lokasi Trail Ruins
Pertama-tama, kamu harus tahu mesti cari di mana.
Trail ruins biasanya terletak di tempat yang jauh dari pemukiman manusia atau desa.
Mereka seringkali terletak di daerah pegunungan atau hutan.
Seperti Taiga biome, Spruce Taiga biome, Snowy Taiga biome, Old Growth Birch Forest, dan Jungle biome.
Lalu, ciri-ciri identik dari struktur Trail Ruins adalah banyaknya block Suspicious Sand dan Suspicious Gravel.
Kedua block itu hampir tak kasat mata dan bisa saja kamu hancurkan tanpa menyadarinya.
Kemudian yang paling mudah dikenali adalah adanya block warna warni yang menyatu dan menbentuk sebuah bangunan batu.
Jadi, kalau mau menemukan trail ruins, Kamu harus mulai mencari di daerah-daerah seperti itu.
– Chat Command
Game Minecraft pada dasar memang memliki Cheat Command yang daat kamu akses lewat layar Chat.
Kamu bisa menemukan Trail Ruins dengan perintah “/locate structure trail_ruins” di Bedrock dan Pocket Edition.
Atau ” /locate structure minecraft:trail_ruins” khusus untuk Java Edition.
Nah itulah cara menemukan Trail Ruins di Minecraft 1.20 Trail & Tales.
Untuk kamu yang penasaran sama struktur baru ini bisa langsung mencobanya di Minecraft Beta Bedrock Preview.
Jangan lupa untuk terus membaca artikel-artikel menarik lainnya di Gamenosida.com
Supaya kamu bisa terus mendapatkan informasi terbaru lainnya tentang seputar dunia Minecraft.
Tentang Game Minecraft
Minecraft adalah sebuah permainan dunia pasir yang dikembangkan oleh Mojang Studios.
Di sini kamu akan diajak masuk ke dalam dimensi 8-bit sambil berpetualang dengan berbagai macam jenis batu block.
Eksplorasi dalam dunia game ini sangatlah tidak terbatas dan kamu bisa membuat berbagai macam jenis bangunan apa saja.
Mulai dari yang paling biasa-biasa saja hingga yang keren abis seperti istana.
Di Minecraft, kamu bisa bermain dalam Mode Creative dengan sumber daya yang tak terbatas untuk membangun objek-objek keren.
Atau kamu juga bisa bermain mode survival untuk mencari tantangan sendiri sambil membuat senjata dan baju armor yang kuat untuk melawan monster monster berbahaya.
Dalam game ini kamu juga bisa merancang sesuatu, pergi ekplorasi, dan bertahan hidup sendirian.
Atau kamu juga bermain bersama teman lewat perangkat mobile, konsol maupun Windows 10 secara cross platform.