Gamenosida.com
  • Gaming
    • Guide
    • Console
      • Playstation
      • XBOX
      • Switch
    • PC
    • Mobile
  • Otaku
    • Anime
    • Cosplay
    • Manga
    • Vtuber
  • Gadget
  • Film & Serial
    • Film
    • Serial
  • Tech
Tidak ada hasil
View All Result
Gamenosida.com
Tidak ada hasil
View All Result
Home Gaming

5 Game Minecraft yang Bisa Kamu Mainkan Saat Ini di Semua Platform (PC, Konsol, Android, iOS), Ada yang Gratis

oleh Arif Gamenosida
December 14, 2022
Di Gaming
5 Game Minecraft yang Bisa Kamu Mainkan Saat Ini di Semua Platform (PC, Konsol, Android, iOS), Ada yang Gratis

Minecraft menjadi salah satu game yang populer dengan segala fitur dan gameplay yang membuat pemainnya betah berlama-lama di depan layar.

Menjelajahi dunia yang luas, membuat barang-barang dan perlengkapan yang kamu inginkan hingga bertahan hidup dari serangan mob.

Itulah sedikit ringkasan pengalaman yang dapat kamu dapatkan saat bermain Minecraft.

Lebih dalam lagi, kamu bisa menemukan hal-hal yang mungkin belum pernah ditemukan sebelumnya.

Ngomongin soal Minecraft, tahukah kalian ternyata ada beberapa versi Minecraft yang bisa kamu mainkan.

Mulai dari Minecraft Java Edition dan Bedrock yang populer, hingga beberapa judul Minecraft lainnya yang menghadirkan gameplay berbeda.

Minecraft juga merupakan salah satu game yang rilis di berbagai macam platform. Tidak hanya di PC atau konsol saja, Minecraft juga bisa kamu mainkan melalui ponsel pintar (Android & iOS).

Berikut ini 5 game Minecraft yang bisa kamu mainkan di semua platform (PC, konsol, Android dan iOS).

1. Minecraft: Java Edition

Ini merupakan game Minecraft yang original pertama kali rilis tahun 2009 yang dikembangkan oleh Mojang Studios.

Game Minecraft: Java Edition ini awalnya tersedia untuk PC/laptop Windows, macOS dan Linux.

Meskipun sudah rilis 11 tahun, Minecraft: Java Edition ini masih mendapatkan update hingga versi 1.19 bersamaan dengan rilisnya The Wild Update beberapa waktu lalu.

Minecraft versi ini bisa kamu dapatkan dan download secara resmi melalui link berikut ini.

2. Minecraft: Bedrock Edition

Berbeda dengan Minecraft: Java Edition, versi yang ini merujuk pada Minecraft yang rilis untuk ragam platform.

Minecraft: Bedrock Edition inilah yang dapat kamu mainkan melalui PC/laptop, konsol, hingga perangkat mobile (Android & iOS).

Beberapa fitur dan konten di Minecraft: Bedrock juga berberda dari versi Java Edition.

Yang pasti, Minecraft: Bedrock Edition ini bisa kamu mainkan di semua perangkat atau platform yang populer.

Jangan tanya soal dukungan, game Minecraft: Bedrock Edition ini sudah pasti masih mendapatkan dukungan hingga update terbaru dari Mojang Studios.

Kamu dapat menemukan Minecraft: Bedrock Edition dan untuk download secara resmi melalui link berikut ini.

3. Minecraft: Education Edition

Jika sebelumnya kita mengetahui Minecraft: Java dan Bedrock Edition, ternyata masih ada edisi lainnya yang serupa.

Adalah Minecraft: Education Edition yang sengaja dibuat untuk berfokus di bidang pendidikan.

Mojang Studios dan Xbox mendesain Minecraft: Education Edition ini khusus didesain untuk pendidikan seperti sekolah.

Dibangun berdasarkan Minecraft: Bedrock Edition, versi yang ini tersedia untuk PC/laptop dan perangkat mobile (Android/iOS).

Di dalam Minecraft: Education Edition, pengguna dapat membuat kelas dengan materi-materi menarik yang disajikan langsung di dalam game tersebut.

Selain lebih menyenangkan, belajar sambil bermain melalui Minecraft: Education Edition juga menghadirkan interaksi yang lebih menarik.

Minecraft: Education Edition bisa kamu coba download secara gratis melalui link resmi berikut ini.

4. Minecraft: Story Mode

Sesuai dengan judulnya, Minecraft: Story Mode adalah spin-off dari judul game serupa yang menghadirkan pengalaman unik.

Kalian akan menyelami cerita yang menarik di dunia Minecraft yang hadir dalam dua Season.

Ikuti cerita menarik di dunia Minecraft, menyelsaikan berbagai puzzle hingga memilih jawaban yang berpengaruh terhadap jalan ceritanya.

Fitur crafting seperti di Minecraft juga masih bisa kamu temukan di Story Mode ini, meskipun tidak sebebas itu.

Tambahan informasi, Minecraft: Story Mode ini dibuat oleh Telltale Games, studio dibalik game The Walking Dead, Wolf Among Us, dan Tales From Borderlands.

5. Minecraft: Dungeons

Ingin main game Minecraft layaknya bermain action RPG seperti Diablo series?

BacaJuga

Daftar Server Cobblemon Minecraft Gratis untuk Dimainkan Terbaru!

Cara Install Cobblemon di Server Minecraft Guide!

Update Baru Minecraft High Seas, Bocoran Biome Laut, Baby Mob, Jockey Baru, dan UI!

Bocoran Minecraft Snapshot 26.1 Update, Performa, Mob Baru dan Masih Banyak Lagi!

30+ Daftar Seed Minecraft Terbaru & Terbaik untuk Pemain Baru 2026

Minecraft: Dungeons menjadi spin-off yang menarik untuk kamu coba. Dikembangkan oleh Mojang Studios, Xbox Game Studios dan Double Eleven, Minecraft: Dungeons telah rilis di PC dan konsol.

Pengguna Xbox Game Pass juga bisa memainkan game Minecraft: Dungeons ini tanpa biaya ekstra.

Dalam permainan Minecraft: Dungeons, kamu akan menjelajahi dungeons yang beragam menghadapi mob yang juga bervariasi.

Tingkatkan level, kumpulkan senjata dan perlengkapan lainnya untuk menciptakan karakter yang lebih kuat.

Bonus:

Minecraft Legends

5 Game Minecraft yang Bisa Kamu Mainkan Saat Ini di Semua Platform (PC, Konsol, Android, iOS), Ada yang Gratis

Masih belum rilis tetapi patut ditunggu, game Minecraft terbaru selanjutnya akan berjudul Minecraft Legends.

Menggabungkan elemen real-time strategy (RTS) dan action, Minecraft Legends dikembangkan oleh Mojang Studios, Xbox Game Studios dan Blackbird Interactive.

Dalam trailer yang belum lama ini diumumkan, Minecraft Legends ini terlihat menjanjikan.

Sayangnya masih belum banyak informasi dan detail yang dapat diungkap dari Minecraft Legends ini.

Tag: game sandboxminecraft

Terkait Posts

Daftar Server Cobblemon Minecraft Gratis untuk Dimainkan Terbaru!

Daftar Server Cobblemon Minecraft Gratis untuk Dimainkan Terbaru!

oleh Jason
January 13, 2026

Cobblemon terus berkembang sebagai salah satu mod Minecraft paling ramai dimainkan, terutama karena dukungan komunitas yang kuat. Salah satu kelebihan...

Cara Install Cobblemon di Server Minecraft Guide!

Cara Install Cobblemon di Server Minecraft Guide!

oleh Jason
January 13, 2026

Cobblemon menjadi salah satu mod Minecraft paling populer karena berhasil menggabungkan gameplay Pokémon dengan dunia sandbox yang bebas. Banyak pemain...

Update Baru Minecraft High Seas, Bocoran Biome Laut, Baby Mob, Jockey Baru, dan UI!

Update Baru Minecraft High Seas, Bocoran Biome Laut, Baby Mob, Jockey Baru, dan UI!

oleh Jason
January 9, 2026

Update terbaru Minecraft kembali bikin komunitas ramai, terutama pemain Bedrock Edition. Dalam preview terbaru, Mojang diam-diam menyelipkan banyak perubahan penting,...

Bocoran Minecraft Snapshot 26.1 Update, Performa, Mob Baru dan Masih Banyak Lagi!

Bocoran Minecraft Snapshot 26.1 Update, Performa, Mob Baru dan Masih Banyak Lagi!

oleh Jason
January 8, 2026

Minecraft mengawali tahun 2026 dengan snapshot 26.1 yang membawa perubahan besar, terutama pada tampilan dan animasi mob. Update ini terasa...

30+ Daftar Seed Minecraft Terbaru & Terbaik untuk Pemain Baru 2026

30+ Daftar Seed Minecraft Terbaru & Terbaik untuk Pemain Baru 2026

oleh Jason
January 6, 2026

Bagi pemain baru Minecraft, seed punya peran besar dalam menentukan seberapa mudah dan seru pengalaman bermain di awal game. Di...

Bocoran Update 26.1 Minecraft 2026, Perubahan Besar Mulai Terlihat

Bocoran Update 26.1 Minecraft 2026, Kapan Rilis?

oleh Jason
January 5, 2026

Minecraft bersiap memasuki era baru di tahun 2026. Setelah sepanjang 2025 Mojang banyak fokus pada grafis, biome tertentu, dan senjata,...

TERBARU

Tokyo Ghoul: Carnivore Kode Redeem 2026

Tokyo Ghoul: Carnivore Kode Redeem 2026

January 13, 2026
Daftar Server Cobblemon Minecraft Gratis untuk Dimainkan Terbaru!

Daftar Server Cobblemon Minecraft Gratis untuk Dimainkan Terbaru!

January 13, 2026
Cara Install Cobblemon di Server Minecraft Guide!

Cara Install Cobblemon di Server Minecraft Guide!

January 13, 2026
15 Aktivitas Harian Heartopia yang Wajib Dilakukan Pemain

15 Aktivitas Harian Heartopia yang Wajib Dilakukan Pemain Guide!

January 12, 2026
Bocoran Spesifikasi dan Harga vivo Y500i, Dengan Performa Tinggi & Baterai Besar!

Bocoran Spesifikasi dan Harga vivo Y500i, Dengan Performa Tinggi & Baterai Besar!

January 12, 2026
8 Game Offline Adventure Terbaru Android 2026

7 Game Offline Adventure Terbaru Android iOS 2026

January 12, 2026
2 Cara Unlock Chat di Roblox Guide Verifikasi Umur

2 Cara Unlock Chat di Roblox Guide Verifikasi Umur

January 10, 2026
Spesifikasi Spark Go 3, Siap Rilis Cocok untuk Streaming & Gaming!

Spesifikasi Spark Go 3, Siap Rilis Cocok untuk Streaming & Gaming!

January 10, 2026
Honor Magic8 Pro Air

Spesifikasi Honor Magic8 Pro Air Rilis dengan MediaTek Dimensity 9500!

January 10, 2026
Bocoran Samsung Galaxy M17e 5G Spesifikasi Lengkap!

Bocoran Samsung Galaxy M17e 5G Spesifikasi Lengkap!

January 9, 2026
Gamenosida.com

Gamenosida media berita yang berfokus pada isu serta informasi menarik mengenai video game, industri game, serta Japanese Culture yang ada di Indonesia.

Contact: gamenosida@gmail.com

Seedbacklink

Informasi

  • About
  • Contact
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Sitemap

Partner

  • Digstraksi

Copyright @ 2025 Gamenosida. All right reserved

Tidak ada hasil
View All Result
  • Gaming
    • Guide
    • Console
      • Playstation
      • XBOX
      • Switch
    • PC
    • Mobile
  • Otaku
    • Anime
    • Cosplay
    • Manga
    • Vtuber
  • Gadget
  • Film & Serial
    • Film
    • Serial
  • Tech

© 2025 Gamenosida.com