Tips dan Trik Hogwarts Legacy yang dapat membantumu dalam bermain game.
Setelah penantian yang cukup lama, Hogwarts Legacy akhirnya resmi rilis secara global di seluruh dunia.
Game ini membawamu masuk ke dalam dunia petualangan sihir Harry Potter yang terkenal dan sangat amat seru.
Selain itu, kamu juga dapat merasakan sensasi menjadi seorang siswa penyihir yang suka berlatih dan mempelajari ilmu sihir.
Tapi, tahukah kamu bahwa ada beberapa tips dan trik menarik yang dapat membantumu menjadi penyihir yang lebih kuat?
Berikut adalah 15 tips dan trik Hogwarts Legacy yang wajib kamu ketahui:
Selalu Gunakan Revelio Ketika Bereksplorasi
Revelio adalah sebuah mantra sihir yang kamu dapatkan pada awal cerita.
Sihir ini berfungsi untuk memindai area dan mengungkap semua jenis objek yang bisa kamu ajak interaksi.
Seperti peti harta karun, hidden object, pintu tersembunyi, material, dan lain sebagainya.
Selain itu Revelio juga berkeja untuk memperingati bahwa adanya Field Guide Page yang tersembunyi di seluruh dunia Hogwarts Legacy.
Hal ini bisa langsung kamu kenali dengan suara bunyi loncengnya yang unik.
Semakin keras suaranya maka semakin dekat pula kamu dengan rahasianya.
Sesudah kamu mencapai Core Level Telent 16 pastikan kamu mengambil skill tree Revelio Mastery agar sihir ini punya jarak jangkauan yang lebih luas.
Temukan Semua Rahasia yang Tersembunyi
Masih berhubungan dengan Revelio, di sini kamu bisa nemuin banyak sekali rahasia tersembunyi yang diantaranya cuman bisa didapat lewat cara tertentu.
Salah satunya adalah sebuah kawah dan patung yang berada di Hogwarts Castle.
Kedua benda ini cuman bisa kamu aktifkan dengan sihir khusus saja seperti api dan petir, tergantung pada pada jenis icon gambar yang ditampilkan.
Sekalinya diaktifkan kamu bisa dapat hadiah berharga termasuk Field Guide Page untuk dikoleksi.
Kemudian, ada juga peti harta karun creepy yang punya mata ditengah-tengahnya dan selalu melihat ke sana sini.
Peti ini tidak akan bisa kamu buka sama sekali kalau ketahuan berada di dekatnya.
Oleh sebab itu kamu perlu menggunakan The Disillusionment Charm agar menjadi tidak kasat mata di hadapannya.
Peti ini wajib banget kamu temui kerena berisi uang galleon yang bisa dipakai untuk beli Potion, Seed, Scroll, hingga upgrade sapu terbang.
Kumpulkan Daedalian Key untuk Baju Keren
Kalau kamu bosen sama tampilan baju karaktermu dan pengen nyari kosmetik yang sangat keren maka mengumpulkan Daedalian Key adalah jawabannya.
Daedalian Key sediri adalah sebuah kunci terbang tersembunyi yang bisa kamu dapat lewat side quest “The Daedalian Keys”.
Dengan total 16 kunci, Daedalian Key hanya bisa kamu temui pada sekitaran daerah Hogwarts Castle saja menggunakan mantra Revelio dan Alohomora.
Setelah berhasil mengumpulkannya, kamu perlu masukin semua kunci-kunci itu ke dalam House Cabinet yang masing-masing berisi House Token.
Token ini nantinya akan kamu pakai untuk membuka sebuah House Chest yang di dalamnya terdapat Relic House Uniform yang sangat keren.
Gunakan Protego dan Stupefy sebagai Counter Attack
Semakin sering kamu bertarung kamu pasti akan menyadari betapa pentingnya kombinasi sihir antara Protego dan Stupefy.
Kamu cukup perlu menekan tombol Protego untuk melindungi diri saja dari serangan sihir musuh.
Kalau kamu menahan tombol Protego tersebut tepat sebelum kena damage, kamu jadi bisa langsung mengeluarkan counter attack Stupefy secara directional.
Triknya di sini adalah kamu bisa ngarahin counter attack itu ke arah musuh yang belum kena damage sama sekali atau yang sudah sekarat hingga mati.
Mampu mengalahkan satu musuh saja tanpa harus mengeluarkan tenaga besar tentunya adalah sebuah hal yang sangat menguntungkan dalam pertempuran.
Apalagi kamu jadi punya ruang bernapas yang lebih banyak saat menghadapi musuh lainnya.
Buka Spell Set Baru di Awal Game
Seiring jalannya permainan kamu pasti akan terus-menerus ganti mantra sihir lewat menu pause hingga akhirnya hal ini terkesan ribet dan membosankan.
Itulah sebabnya kamu perlu beli Spell Set sihir baru agar dapat menggunakan lebih banyak mantra tanpa harus ganti dulu.
Spell Set sendiri singkatnya adalah sebuah skill slot utama yang dapat menampung 4 mantra sihir berbeda untuk kamu pakai selama bermain game.
Set baru ini bisa kamu beli lewat skill point Talent Core pada level 5 ke atas dengan batas maksimal 3 Spell Set sihir saja.
Kami sarankan untuk membelinya pada awal-awal game karena nantinya akan ada banyak sekali pekerjaan harus kamu selesaikan sendiri.
Beli Meja Potting Table yang Paling Besar
Setelah membuka kunci kamar, kamu akan mulai bisa membuat ramuan Potion dan memanen tumbuhan tanaman.
Semua Potion yang ada dalam game ini bisa kamu bikin di satu Potion Station saja.
Namun, beberapa tumbuhan yang hadir cuman bisa kamu tanam pada meja pot yang ukurannya berbeda-beda.
Hal ini bisa kamu atasi dengan cara beli meja Potting Table with a Large Pot Spellcraft yang sangat besar lewat Scroll Merchant seharga 1000 galleon.
Selain tumbuhan besar, meja ini juga bisa kamu pakai untuk nanam tumbuhan kecil dan medium.
Sebaiknya meja besar ini kamu beli kalau sudah punya uang galleon yang sangat banyak agar tidak keluar di awal-awal game.
Selalu Beli Seed daripada Beli Tanaman
Mallowsweet Leave adalah sebuah daun tanaman yang akan sering kamu pakai untuk menyelesaikan tantangan Merlin Trial.
Daun tersebut bisa kamu dapatkan lewat dua buah cara yaitu, beli di toko merchant atau memanennya sendiri di kamar.
Mallowsweet Leave bisa kamu beli di merchant dengan harga 100 galleon untuk dua daun saja.
Sedangkan Mallowsweet Seed bisa kamu beli seharga 200 galleon untuk dipanen di rumah selama 10 menit.
Setelah siap panen kamu dapat menghasilkan 5 daun Mallowsweet Leave yang jumlahnya lebih worth it ketimbang beli langsung dengan harga mahal.
Memang kesannya agak lama tetapi buat kamu yang pengen hemat uang tentunya cara ini akan sangat efektif untuk dilakukan.
Selalu Sedia Mallowsweet Leaves
Kalau kamu adalah salah seorang completionist maka Mallowsweet Leave adalah sebuah item yang wajib harus dibawa setiap saat untuk mengaktifkan Merlin Trial.
Setiap Merlin Trial yang kamu aktifkan di dunia Hogwarts Legacy mereka akan selalu aktif selama-lamanya hingga kamu berhasil menyelesaikan-nya secara penuh.
Kamu tentunya tidak mau melewati kesempatan ini sampai harus jauh-jauh bolak balik hanya untuk mengambil Mallowsweet Leave saja.
Apalagi dengan menyelesai tantangan ini kamu jadi bisa membuka slot inventory gear baru agar dapat menyimpan lebih banyak barang.
Rajin Merawat Binatang di Vivarium
Jika berbicara soal grinding meterial untuk trait equipment maka merawat binatang di Vivarium adalah salah satunya.
Vivarium sendiri merupakan sebuah kebun binatang buas yang mungkin pernah kamu lihat di film Fantastic Beasts and Where to Find Them untuk yang pertama kalinya.
Kabun ini berfungsi untuk menampung 12 Fantasic Beast yang masing-masing dapat menghasilkan meterial tertentu yang kamu butuhkan.
Sama seperti halnya Potion dan Pot, semua binatang ini perlu segelintir waktu untuk menghasilkan bahan yang kamu minta.
Selalu Isi Traits Gear yang Kosong
Pada titik tertentu kamu akan membuka sebuah alat tenun yang berfungsi untuk memasang trait gear.
Setiap level trait yang ada dalam gear tersebut mampu menyimpan 2 buah trait berbeda sesuai dengan level requirement.
Kalau kamu tidak punya trait yang diinginkan, kamu masih bisa mengisinya dengan trait lain agar tidak kosong.
Selain itu, level slot trait tertinggi yang sudah kamu buka dapat dipasangkan dengan trait yang punya level di bawahnya.
Awas Slot Penuh!
Salah satu hal yang paling menyebalkan dari game ini adalah sangat sedikitnya jumlah slot inventory gear yang kamu miliki.
Apalagi di sini kamu bisa cepat mendapatkan gear baru yang punya efek lebih bagus dan langsung memakainya.
Hal terburuk dari bagian ini adalah ketika kamu sudah selesai menjalankan misi dan tidak menerima hadiah gear yang dijanjikan.
Gear tersebut akan selamanya hilang dan tidak bisa kamu coba dapatkan lagi.
Satu-satu cara supaya kamu bisa ngosongin slot inventory yang penuh adalah dengan menjualnya atau menghancurkannya.
Namun sayangnya, gear yang sudah kamu hancurkan itu tidak akan menghasilkan apa-apa seperti uang, trait, maupun material.
Kumpulkan Demiguise Statue!
Buat kamu yang males ngumpulin collectable item kayaknya wajib deh ngelakuin hal yang satu ini.
Demigods Statue adalah sebuah patung koleksi yang baru bisa kamu kumpul setelah mengambil side quest dari Gladwin Moon di Hogwarts Castle.
Di sini ia akan memberimu sebuah tugas untuk mencari patung Demiguise yang bentuknya mirip burung hantu dan memegang bola cahaya sinar bulan.
Side quest ini wajib kamu ambil karena dapat memberimu upgrade Alohomora, sebuah mantra sihir untuk membuka kunci dan chest.
Gladwin akan memberikan upgrade mantra Alohomara level 2 untuk 9 patung yang berhasil kamu kumpulkan.
Kemudian, ia juga bisa ngasih kamu Alohomara level 3 kalau berhasil mengumpulkan 13 Demiguise Statue.
Jangan Lupa Ambil Hadiah
Ketika sedang asyik bermain kamu mungkin tidak sadar kalau ternyata sudah menyelesaikan sebuah tantangan tertentu.
Sayangnya, game ini tidak menampilkan notif berulang yang ngasih tahu kamu kalau reward belum diambil sama sekali.
Apalagi banyak hal dari game ini yang membuat kita terlalu fokus dan lupa dengan hal sepele.
Selain itu, hadiah tersebut mungkin bisa membuat gameplay jauh lebih gampang kalau kamu sudah mengambilnya lebih dulu.
Hadiah tantangan ini bisa kamu ambil lewat Pause Menu pada bagian Challenges.
Aktifkan Semua Floo Flame yang Berhasil Kamu Temui!
Selain kebebasan open world, Hogwarts Legacy juga menyediakan fitur fast travel yang disebut Floo Flame.
Api Floo ini hampir berada di seluruh dunia game dan gampang banget kamu temui di sepanjang jalan.
Kamu bisa memakainya untuk pergi ke mana saja selama tidak berada di dalam pertempuran.
Apalagi kalau kamu pengen pergi ke tempat jauh tanpa harus memakan waktu perjalanan yang sangat lama dan membosankan.
Untuk mengaktifkan api ini kamu harus sudah punya sapu terbang terlebih dahulu.
Biasakan Diri dengan Map
Terakhir, hal yang mungkin sedikit nyebelin dari game ini adalah fitur map yang hadirkan.
Hogwarts Legacy merilis sistem peta yang cukup sulit untuk dinavigasi karena beberapa hal tertentu.
Akibatnya kamu perlu waktu lama supaya bisa terbiasa dan hafal bagaimana cara memakainya dengan tepat.
Untuk mempermudah masalah ini kamu bisa fokus aja sama panel navigasi yang ada di paling kiri.
Itulah 15 tips dan trik Hogwarts Legacy yang wajib harus kamu ketahui.
Dengan mempraktikkan tips dan trik Hogwarts Legacy ini, kamu jadi bisa lebih kuat dan memiliki pengalaman bermain yang lebih imersif.
Jangan lupa untuk terus membaca artikel-artikel menarik lainnya di Gamenosida.com
Supaya kamu bisa mendapatkan tips dan trik Hogwarts Legacy lainnya yang akan datang.