Saat bicara soal daya tahan baterai, kebanyakan orang mungkin langsung membandingkan iPhone dengan merek lainnya. Tapi, hasil pengujian terbaru justru menunjukkan kalau Xiaomi, khususnya Redmi Note 13, punya keunggulan nyata dalam hal ketahanan baterai jangka panjang.
Dalam sebuah tes yang dilakukan setelah 1200 siklus pengisian daya — yang setara dengan penggunaan harian selama sekitar 3 sampai 4 tahun — Redmi Note 13 masih mempertahankan 91% kesehatan baterainya.
Sebagai perbandingan, iPhone di kondisi serupa rata-rata hanya menyisakan sekitar 70%. Perbedaan ini bukan cuma angka semata, tapi bisa jadi nilai jual penting bagi Xiaomi dalam persaingan pasar smartphone.
Redmi Note 13 dibekali teknologi pengelolaan daya yang lebih pintar dan sistem pengisian yang dirancang untuk mengurangi kerusakan baterai seiring waktu.

Dalam pengujian pemakaian, perangkat ini mampu memutar video selama hampir 12 jam dan digunakan untuk browsing hingga 14 jam dalam sekali cas penuh. Untuk kamu yang aktif bekerja atau sering pakai ponsel seharian, jelas ini jadi keuntungan besar.
Sebagai informasi, satu siklus baterai berarti penggunaan penuh dari 100% hingga 0% lalu diisi ulang. Biasanya, dalam waktu 3-4 tahun, pengguna akan mencapai 1200 siklus.
Baterai yang sudah turun di bawah 80% umumnya sudah butuh diganti, karena bisa menyebabkan penurunan performa seperti baterai cepat habis atau mati mendadak.
Cara Buat Baterai lebih Awat
Agar baterai ponsel lebih awet, berikut beberapa tips yang bisa kamu terapkan:
- Jangan biarkan baterai habis total sampai 0%.
- Sebaiknya isi daya saat baterai ada di 20%, dan hentikan saat mencapai 80-90%.
- Hindari mengisi sampai 100% setiap saat, karena bisa mempercepat penurunan kualitas baterai.
Dengan perawatan yang tepat, kamu bisa memperpanjang umur baterai dan menghindari penggantian dini. Dari hasil pengujian ini, bisa dibilang Xiaomi berhasil membuktikan bahwa mereka punya keunggulan penting di sisi daya tahan perangkatnya.


















