6 Tips Menjaga Keawetan Notebook,Mudah Namun Sering Terlupa

6 Tips Menjaga Keawetan Notebook,Mudah Namun Sering Terlupa

Busy business woman in office reads emails on her smartphone device

Notebook merupakan salah satu aset penting yang mendukung proses pekerjaan dikalangan pekerja hingga belajar untuk pelajar.. Namun, seringkali kita lupa untuk merawatnya dengan baik Merawat notebook bisa membantu agar umur notebook tersebut bisa lebih panjang dan awet, merawatnya juga sebenarnya sangat mudah.

Berikut adalah enam tips yang dapat membantu memperpanjang usia notebook kita:

1. Menjaga Kebersihan Notebook

Bersihkan notebook secara berkala dengan lap kering atau lap microfiber untuk menghilangkan debu dan kotoran. Gunakan juga pembersih layar khusus untuk menghilangkan noda dan sidik jari di layar.

Dengan begitu notebook kita akan terhindar dari bahaya debu dan kotoran yang suatu saat akan menumpuk dan menganggu kinerja sirkuit didalam notebook untuk bekerja.

2. Menghindari Tempat yang Berdebu dan Lembab

– Tempatkan notebook di area yang kering dan bersih. Hindari meletakkannya di tempat yang lembab atau berdebu karena dapat menyebabkan kerusakan pada komponen internal.

Terlebih lagi saat bekerja seringkali kita membawa minuman dan makanan. Minuman tersebut bisa saja menetes tanpa kita sadari saat kita sedang meminumnya.

3. Menggunakan Cooling Pad

Suhu yang tinggi dapat mempercepat kerusakan komponen notebook. Oleh karena itu, gunakan cooling pad untuk membantu menjaga suhu notebook tetap normal.

Penggunaan yang berlebih tentunya akan membebani kinerja notebook. Namun apabila notebook Anda tetap saja memiliki masalah yang sama walaupun bekerja dengan beban yang ringan. Mungkin kini saatnya untuk mulai memikirkan pengganti notebook tersebut. Ada banyak sekali promo yang bisa kita manfaatkan mendekati akhir tahun, seperti Blibli yang menawarkan khusus untuk produk elektronik dan laptop di promo Solo.

4. Hindari Menumpuk Benda di Atas Notebook

Jangan menaruh benda berat di atas notebook karena dapat menyebabkan deformasi atau bahkan kerusakan pada layar dan keyboard.

5. Menggunakan Pelindung Keyboard dan Layar bila diperlukan

Gunakan pelindung keyboard untuk mencegah debu dan kotoran masuk, dan pelindung layar untuk menghindari goresan.

6. Mengatur Penggunaan Baterai dengan Bijak

Hindari mengisi baterai hingga penuh jika tidak diperlukan, dan cabut charger saat baterai telah terisi penuh untuk menghindari overcharging. Selain itu, cobalah untuk menjaga baterai tetap di atas 20% untuk menjaga kesehatan baterai.

Kita seringkali sibuk dengan berbagai tugas dan kegiatan lainnya. Namun, perawatan sederhana seperti yang diuraikan di atas dapat membuat notebook kita awet dan mendukung kegiatan kita dalam jangka panjang. Dengan menjaga keawetan notebook, kita tidak hanya dapat menghemat biaya untuk pembelian notebook baru, tetapi juga dapat menjaga data dan informasi penting yang tersimpan di dalamnya. Selain itu, dengan notebook yang terawat baik, proses belajar pun akan menjadi lebih menyenangkan dan efisien.

Dalam era digital ini, notebook merupakan salah satu alat utama yang dapat membantu kita mengakses informasi dan menyelesaikan tugas dengan lebih mudah. Oleh karena itu, merawat notebook dengan baik adalah investasi yang bijak untuk masa depan. Melalui perawatan rutin dan kebiasaan baik, kita dapat memastikan bahwa notebook kita dapat terus mendukung keberhasilan kita.

Exit mobile version