Cara membuat Minecart di Minecraft dengan cepat dan mudah supaya kamu bisa bikin stasiun kereta api kecil sekarang juga.
Minecart atau kereta tambang singkatnya adalah sebuah alat transportasi pengangkut barang yang bisa pemain bikin di game Minecraft.
Dan sama seperti dunia nyata, Minecart berfunsi untuk mengatar pemain bersama sejumlah barang bawaannya agar bisa sampai ke tempat tujuan dengan selamat.
Buat kamu yang suka bolak balik terus dari tempat grinding ke rumah kayaknya cocok nih buat bikin kereta kecil yang satu ini.
Di sisi lain kamu mungkin bisa membuatnya untuk pergi berkeling dari daerah ke daerah lainnya dengan cepat.
Jadi gimana cara membuat Minecart di Minecraft? Yuk kita simak bareng-bareng lewat tutorial berikut ini.
Bahan untuk Membuat Minecart di Minecraft
Pertama-tama kamu harus ngumpulin bahan-bahan yang dibutuhkan yaitu :
- 5 Iron Ingot
- 1 Crafting Table.
Iron Ingot ini bisa kamu dapetin dengan cara melakukan proses smelting pada item Raw Iron di Furnace atau Blast Furnace.
Kalau sudah kekumpul semuanya, yuk langsung aja kita masuk ke tutorial utama.
Cara Membuat Minecart di Minecraft
– Masuk ke menu meja Crafting Table dengan cara:
- Mobile: Sentuh sekali
- PC: Klik kanan
- Xbox: Tekan tombol LT
- PlayStation: Tekan tombol L2
- Nintendo Switch: Tekan tombol ZL
– Lalu pada baris ke-dua , letakan 1 batang Iron Ingot di setiap kotak yang ada di pojok kiri dan kanan.
– Terakhir di baris ke-tiga, kamu cuman perlu menaruh 3 batang Iron Ingot secara sejajar ke samping.
– Klik hasil Crafting yang muncul dan kamu akan mendapatkan 1 buah kereta Minecart yang sudah bisa langsung taruh di lintasan.
Selamat! Kamu telah berhasil membuat Minecart di Minecraft dengan cepat dan mudah.
Untuk lebih jelasnya lagi, kamu mungkin bisa langsung aja check gambar yang ada di atas.
Sedikit catatan, sebelum bisa memakai Minecart ini, kamu perlu bikin jalur kereta apinya terlebih dahulu yang sudah ditenagai oleh Redstone Dust.
Ya itulah tutorial cara membuat Minecart di Minecraft yang bisa kamu ikuti dengan cepat dan mudah.
Sampai di sini apakah kamu sudah berhasil membuat Minecart di Minecraft?
Semoga tutorial ini bisa membantu mu dalam bermain Minecraft dan menjadi pemain yang lebih ahli.
Jangan lupa untuk terus membaca artikel-artikel menarik lainnya di Gamenosida.com
Supaya kamu bisa terus mendapatkan tips dan trik berguna lainnya tentang dunia Minecraft.
Atau kalian juga bisa klik tombol lonceng biar dapet notif tentang artikel yang baru saja terbit.