Call of Duty Modern Warfare 3 merupakan seri lanjutan dari Warfare 2. Seperti game terdahulu, serial ini tetap fokus pada fps atau tembak-tembakan dengan menjelajahi area tertentu untuk mengalahkan tokoh antagonis utama. Tampilan game juga sangat baik sehingga banyak gamer yang merekomendasikan link download Call of Duty Modern Warfare 3 pc.
Pada awal rilisnya game ini tepatnya pada tahun 2011, kualitas grafis game-nya sangat baik dan cukup memanjakan mata. Walaupun sekarang telah memasuki tahun 2022 grafis game ini tetap dapat kamu nikmati walaupun game engine-nya sudah kelewat jadul. Namun, kamu tetap bisa menikmati game tersebut baik itu dari storyline, grafis, dan keseruan dalam berperang.
Rating Game
Mature (M) merupakan rating yang dikenakan pada game Call of Duty Modern Warfare 3 oleh berbagai pihak pemberi rating. Bagaimana tidak? Kekerasan tetap kamu temukan dalam game ini sehingga rating M wajar diberikan.
Walaupun demikian, game ini mendapatkan respon positif dari berbagai pihak baik itu gamer dan publikasi game. Oleh karena itu, kamu tetap layak mencoba game perang lawas satu ini. Selain itu, kamu juga harus tahu score game ini dari berbagai pihak publikasi game terkenal di dunia, yaitu:
- Metacritic 78/100
- Game Informer 9.0/10
- GameSpot 8.5/10
- Giant Bomb 4/5
- Game Trailers 9.3/10
- OXM (US) 8.5/10
- IGN 9.0/10
- Eurogamer 8.0/10
Tentunya masih banyak lagi penilaian publikasi game yang ada di dunia. Namun, secara umum score game ini sangat tinggi sehingga sangat direkomendasikan bagi gamer di dunia.
Sinopsis Game Call of Duty Modern Warfare 3 PC
Game Call of Duty Modern Warfare 3 memiliki karakter yang mudah kamu kenal. Bagaimana tidak dalam game ini kamu akan tetap bertemu dengan Captain Price serta anggotanya Soap McTavish kembali.
Sedikit spoiler, pada Modern Warfare 2 kamu berhasil membunuh Jenderal Shepherd yang berkhianat dan membawa Soap ke persembunyian Nikolai di India karena terluka. Musuh utama dalam game ini tetaplah Makarov yang membuat plot agar kedua negara adidaya (Amerika dan Rusia) berseteru dalam perang skala global.
Sebenarnya Rusia ingin berdiskusi damai dengan Amerika. Namun, apa daya Makarov berhasil menculik presiden Rusia dan mendesaknya untuk berperang dengan Negeri Paman Sam. Tidak hanya itu, Makarov juga ingin belahan Benua Eropa merasakan hal yang sama.
Ketika bermain kamu akan menggunakan beberapa karakter dari kesatuan yang berbeda-beda. Contohnya saja Frost yang menjadi bagian dari Delta Force lalu Marcus Burns yang berpangkat Sersan di Special Air service dan lainnya.
Pada akhirnya kamu akan menggunakan Captain Price ketika berhadapan dengan pasukan Makarov. Apakah Makarov dapat dikalahkan pada akhirnya?
Spesifikasi Game Call of Duty Modern Warfare 3 PC
Game COD: Modern Warfare 3 memiliki tampilan grafis yang cukup menawan walaupun game satu ini tergolong jadul untuk saat ini. Karenanya, kebutuhan spesifikasi untuk memainkan game ini cukup rendah dan bisa kamu penuhi dengan mudah. Adapun spesifikasi tersebut antara lain:
Spesifikasi Minimum
- OS : Windows XP/Vista/7
- Prosesor : Intel Core 2 Duo E6600 atau AMD Phenom X3 8750
- RAM : 2 GB
- Kartu grafis : Shader 3.0 atau Nvidia 256 MB
- DirectX : Versi 9
- Hard drive : 16 GB
- Internet : Broadband internet connection untuk multiplayer
- Sound Card : Kompatibel dengan DirectX
Jika dilihat dari spesifikasi di atas maka kamu akan menyadari betapa mudahnya install dan memainkan game ini. Oleh karena itu, para pecinta game fps dapat mencoba game perang satu ini.
Kebutuhan penyimpanan yang ada juga tidak besar sehingga kamu bisa memainkan game ini dengan mudahnya. Karenanya kamu bisa mencoba download melalui link download game Call of Duty Modern Warfare 3 PC.
Link download game Call of Duty Modern Warfare 3 pc di atas pasti bekerja dengan lancar karena kamu akan mengunjungi situs steam secara langsung. Karenanya, kamu bisa mencoba link yang ada di atas dan nikmati game ini sepuas mungkin.