Game baru berjudul Road To Empress resmi dirilis pada 9 September 2025 dan langsung menarik perhatian banyak pemain. Game ini dikembangkan oleh New One Studio dan diterbitkan bersama Ariel.
Berbeda dari game lain di genre RPG dan adventure, Road To Empress menghadirkan pengalaman cinematic palace adventure dengan jalan cerita interaktif di mana setiap pilihan pemain akan menentukan nasib karakter utama maupun orang-orang di sekitarnya.
Cerita dan Gameplay Road To Empress
Road To Empress menghadirkan lebih dari 100 cabang cerita dengan tingkat kesulitan tinggi, termasuk kemungkinan kematian karakter yang cukup sering.
Pemain ditantang untuk memerankan perjalanan Wu Zetian, sosok legendaris dari Dinasti Tang, yang harus bertahan hidup di tengah intrik istana.

Setiap keputusan dapat membawa pemain pada pengkhianatan, rahasia tersembunyi, hingga skandal dalam istana.
Game ini menggunakan full live-action dengan aktor nyata, termasuk Kuan Hung, Evie Huang, hingga Hana Lin. Semua disajikan dalam kualitas 4K HD untuk memberi pengalaman imersif.
Durasi konten mencapai lebih dari 8 jam, dan setiap kali dimainkan cerita bisa berbeda. Selain itu, pemain bisa membuka artefak, trait khusus, hingga jalan cerita tersembunyi.
Spesifikasi Road To Empress
Untuk spesifikasi, game ini membutuhkan setidaknya:
- OS: Windows 10/11
- Prosesor: Intel Core i3 atau setara
- RAM: 4GB
- GPU: Dedicated Graphics Card
- Storage: 10GB
Rekomendasi lebih tinggi adalah prosesor i5 atau setara untuk pengalaman lebih lancar.
Harga Road To Empress
Road To Empress tersedia di Steam, App Store, dan Google Play. Harga normalnya sekitar Rp113.800, namun saat peluncuran diberi diskon 20% sehingga bisa dibeli seharga Rp91.040 hingga 23 September 2025.
Dengan konsep live-action, cerita bercabang, dan intrik istana yang mendalam, Road To Empress menawarkan pengalaman berbeda dari game RPG biasa.
Bagi penggemar cerita sejarah dan narasi penuh pilihan, game ini bisa jadi salah satu rilisan paling menarik tahun ini.











