Pada tahun 2014 lalu pihak Activision mengeluarkan seri game Call of Duty Ghost. Game ini tergolong futuristik karena menawarkan cerita dan teknologi persenjataan yang canggih. Jika kamu pecinta game fps maka mengetahui link download Call of Duty Ghost PC sangat penting.
Karena game fps lebih bisa kamu nikmati ketika bermain di PC. Karena control karakter dapat dilakukan dari mouse dan keyboard secara simultan. Game ini lebih fokus pada 1 karakter sehingga kamu bisa mendalami karakter tersebut sebaik mungkin.
Rating Game
Game Call of Duty Ghost PC tetap memiliki tema yang sama yaitu fps (first person shooter) dan kamu akan bertarung menggunakan senjata api dan tajam. Perbedaannya adalah kamu lebih sering menggunakan 1 karakter saja yaitu Logan Walker. Walaupun begitu, kamu akan memainkan beberapa karakter lain untuk misi tertentu.
Seperti game COD lainnya, game seri ini juga mendapatkan rating M (mature) karena terdapat kekerasan, darah dan hal lainnya. Walaupun demikian, game ini memperoleh skor beragam dari berbagai sumber, seperti:
- Metacritic : 68/100
- IGN : 8.8/10
- Gamespot : 8/10
- CVG : 7/10
- Destructoid : 5/10
- EGM : 7.5/10
- GamesRadar+ : 4/5
- GameTrailers : 7/10
- OXM (US) : 8/10
- Game Informer : 8/10
Secara umum dapat disimpulkan bahwa game ini disukai para gamer secara umum. Walaupun skor dari Metacritic cukup rendah jika dibandingkan dengan game COD lainnya. Walaupun demikian, seri COD: Ghost PC layak digunakan.
Sinopsis Game Call of Duty Ghost PC
Game Call of Duty Ghost PC memiliki alur dan setting yang modern dan futuristic. Latar belakang game ini dikarangan keterbatasan sumberdaya dan kemampuan ekonomi negara-negara adidaya mendorong perkembangan teknologi yang sangat pesat.
Karenanya, terbentuklah The Federation yang merupakan perserikatan negara-negara di Amerika Selatan. Tujuan organisasi ini adalah menguasai negara-negara lain terutama negara yang memiliki sumber daya alam yang besar.
Peran The Federation menjadi semakin besar ketika mereka memiliki ODIN yang merupakan senjata luar angkasa yang memiliki daya hancur yang sangat besar. Namun, ODIN ini menyerang tuannya sendiri dan menghancurkan Amerika.
Karena masalah ini, tim Ghost yang dikenal akan reputasinya yang bisa menyelesaikan segala misi diutus. Tim ini dikatakan Ghost karena memakai topeng motif tengkorak setiap kali beraksi. Apakah tim Ghost muda- Logan bisa menjalankan misinya dengan baik?
Spesifikasi Game Call of Duty Ghost PC
Game COD Ghost PC ini memiliki spesifikasi yang cukup ringan. Walaupun demikian, kamu harus tahu apa saja spesifikasi dari game ini, yaitu:
Spesifikasi Minimum
OS : Windows 7 (64-bit)
Prosesor : Intel Core 2 Duo E8200 @2.66 GHz atau Phenom 8750 Triple-Core
RAM : 4 GB
Kartu grafis : NVIDIA GTS 450/ AMD Radeon HD 5870 1024 MB
DirectX : Versi 11
Internet : Broadband Internet Connection
Hard drive : 40 GB
Spesifikasi Direkomendasikan
OS : Windows 7 (64-bit) atau update terbaru
Prosesor : Intel Core 2 Duo Q8400 @2.66 GHz atau Phenom II X4 805
RAM : 8 GB
Kartu grafis : NVIDIA GTX 660 Ti/ AMD Radeon HD 7950 Boost Edition
DirectX : Versi 11
Internet : Broadband Internet Connection
Hard drive : 40 GB
COD Ghost PC memiliki spesifikasi yang bisa kamu penuhi dengan mudah. Jadi, kamu bisa memainkan game ini dengan mudah. Namun, kamu harus memperhatikan kebutuhan kartu grafis dan HDD karena permintaan untuk kedua hal ini cukup tinggi.
Tentunya PC atau laptop gaming dapat menjalankan game satu ini dengan lancar tanpa lag bahkan untuk setting tertinggi sekalipun. Jika kamu tertarik ingin mencoba game ini maka kliklah link download game Call of Duty Ghost PC.
Link download game Call of Duty Ghost PC di atas bisa kamu nikmati dengan mudah. Namun, jika ingin menikmatinya dengan lebih baik maka pastikan kamu memakai pc atau laptop gaming agar pengalaman gaming menjadi lebih maksimal